Minggu, 06 Oktober 2013

makanan...

Saat ini ada beberapa stasiun televisi yang menayangkan kontes masak - memasak. Para kontestan dituntut untuk menghidangkan makanan yang lezat dan menarik pandangan dalam waktu yang telah ditentukan. Hal yang paling di nanti - nanti pemirsa televisi adalah respon dari para juri terhadap makanan yang sudah disiapkan oleh para kontestan.
Berbagai reaksi disampaikan oleh para juri setelah mencoba mencicipi makanan yang disajikan...
" makanan apa ini? fuuuuuh"
" enak tapi hidangan nya tidak menarik"
" hmmmmm tidak enak, makanan apa ini"
" ini sampah...!!"
Ketika sebagian makanan dianggap sampah, dianggap tidak enak, makanan yang dianggap tidak menarik, makanan dicela, dibuang begitu saja setelah dicicipi, maka diluaran sana justru itu menjadi makanan yang dinanti - nantikan. Sebagian orang mengangga makanan yang dianggap sampah, justru yang dianggap sampah tersebut menjadi makanan bagi sebagian orang.

Hadis dari Abu Hurairah R. A.: "Rasulullah SAW tidak pernah mencela makanan. kalau senang beliau makan dan kalau tidak senang beliau biarkan saja." (HR. Bukhari)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar