Minggu, 12 Januari 2014

Kairos...

Hari Sabtu sampai ahad kemaren kami dari tim andromeda dipercaya untuk gabung dengan tim inovasia jakarta meng-handle pelatihan salah satu perusahaan di bidang IT. Tempat pelatihan diselenggarakan di Via Renata Bogor Jawa Barat, Kairos nama perusahaan tersebut memang masih terhitung baru di blantika Perusahaan IT tapi sudah masuh ke jajaran perusahaan yang punya nama di dalam dan luar negeri.
Tim Andromeda dipercaya untuk memberikan outbound training dengan bentuk amazing race, yang menjadi tantangan kita kali ini adalah saat games - games yang kami persiapkan harus sesuai dengan tema empat element sebagai permintaan dari Tim Inovasia. Empat elemen tersebut ada api, air, angin dan tanah yang masing - masing element itu mempunyai karakteristik sendiri.
1. Api : Inisiatif, berani, tidak detail
2. Air : mengindari konflik, damai, bersahabat
3. Angin : orang nya senang show
4. Tanah : kaku, detail, analitis

yang saya tuliskan di atas adalah sebagian kecil yang saya ingat, masih banyak maksud dari tiap elemnet tersebut. Hal yang menarik saat kami mempresentasikan games apa saja yang akan kita berikan untuk peserta pada saat outbound kepada salah satu fasilitator, perbedaan pandangan dan tujuan akhir adalah sebab dari perdebatan kami itu. Akan tetapi inilah hal yang menarik yang kami alami, disini kami mencoba berlatih untuk mendengarkan, berlatih untuk berbicara dengan baik dan tentunya berlatih untuk menerima perbedaan demi satu tujuan, yaitu bagaimana agar pelatihan ini berhasil dan peserta mendapatkan kebutuhan yang mereka perlukan.

Sukses terus Andromeda, Maju terus Inovasia, Sinergi untuk Prestasi....... ^_^  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar