"Coba sekarang bunda bunda celupkan telor puyuh ini ke air cuka dalam beberapa menit, nanti warna hitam akan mengelupas sendiri....."
"Sekarang saya minta dua bunda untuk ke depan sebagai contoh bagi yang lain nya, silahkan saling berhadapan, ini ada dua tali rafia silahkan pegang dan tali tersebut silahkan dibentangkan sehingga mirip rel kereta api, kalau sudah sekarang saya akan menyimpan bola ini di atas tali rafia ini, tugas bunda adalah menggelindingkan bola ini dari bunda satu ke bunda di hadapan nya tanpa bolanya jatuh...."
Begitu antusias nya para peserta pelatihan outbound sains hari kamis kemarin di TK Ass-Salam Gunung Kidul yang awalnya jadwal selesai jam 14 mejadi jam 15.30, memang hari kemarin saya di ajak oleh sahabat saya Pranowo untuk ikut di pelatihan yang beliau rintis tentang outbound sains. Peserta kemarin di dominasi oleh para bunda dan hanya satu laki - laki, suasana riuh rame dan banyak guyon nya karena Pranowo banyak memberikan praktek kepada para peserta, untuk praktek tersebut banyak bentuk - bentuk permainan yang baru bagi para guru. Alat Permainan Edukatif atau sering disingkat APE adalah alat yang di share kan oleh Pranowo kepada para guru dan menurutnya itulah yang dibutuhkan oleh para guru TK, sedikit teori dan banyak praktek.
Tidak hanya menyuguhkan bagaimana membuat Alat Permainan Edukatif, Pranowo juga memberikan banyak nyanyian terbaru untuk anak - anak TK agar belajar lebih menyenangkan dan anak - anak TK bisa memabaca dengan metode bermain, menurut penuturan beliau saat ini guru TK memang dalam keadaan dilema, sesuai dengan aturan DikNas jika di TK itu tidak diperbolehkan mengajarkan Calistung akan tetapi saat anak masuk kelas 1 SD ujian nya adalah Calistung, maka Pranowo berinisiatif untuk membuat metode Outbound Calistung dan Sains sebagai jembatan bagi para guru - guru TK sekaligus mengenalkan metode terbaru dalam bermain (belajar) yang menyenangkan bagi para anak - anak TK.
inspiratif untuk Pranowo, sukses selalu untukmu Sahabat ^_^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar